ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA Ny.F DI PMB TUTIK NUR HIDAYATI SUKODONO SRAGEN

Omita Rayi Kanugrahan, Omita (2021) ASUHAN KEBIDANAN KOMPREHENSIF PADA Ny.F DI PMB TUTIK NUR HIDAYATI SUKODONO SRAGEN. Other thesis, Universitas Kusuma Husada Surakarta.

[img] Text
naskah publikasi OMITA.pdf

Download (473kB)

Abstract

Latar belakang: Angka Kematian Ibu (AKI) merupakan salah satu indikator untuk melihat
keberhasilan upaya kesehatan ibu. AKI adalah rasio kematian ibu selama masa kehamilan,
persalinan dan nifas atau pengelolaannya tetapi bukan karena sebab-sebab lain seperti
kecelakaan atau terjatuh di setiap 100.000 kelahiran hidup. Indikator ini juga mampu
menilai derajat kesehatan masyarakat, karena sensitifitasnya terhadap perbaikan pelayanan
kesehatan, baik dari sisi aksesibilitas maupun kualitas (Kemenkes RI, 2019). Upaya
penurunan AKI dapat dilakukan dengan cara menjamin setiap ibu mendapatkan akses
pelayanan kesehatan yang berkualitas seperti pelayanan ibu hamil, bersalin oleh tenaga
kesehatan yang terlatih di fasilitas kesehatan, perawatan nifas dan bayi, serta perawatan
khusus dan rujukan bila ada komplikasi, kemudahan mendapatkan perizinan cuti hamil dan
melahirkan serta pelayanan Keluarga Berencana (KB) (Kementrian Kesehatan RI, 2016).
Salah satu target Sustainnable Development Goals (SDGs) pada tahun 2030 bahwa AKI
dapat diturunkan menjadi 70 per 100.00 kelahiran hidup (KH) dan AKB diturunkan menjadi
12 per 100 KH). Salah satu upaya untuk pemantauan kesehatan ibu hamil dalam bentuk
pencegahan dan deteksi dini resiko tersebut adalah pemeriksaan laboratorium, ibu hamil
WAJIB melakukan pemeriksaan golongan darah, pemeriksaan Hb, protein urine, reduksi
urine (sesuai pedoman pelayanan ANCTerpadu KEMENKESRI Tahun 2013)(Kemenkes RI, 2016).
Tujuan: Untuk memberikan asuhan kebidanan secara komprehensif pada ibu
hamil,bersalin,bayi baru lahir,nifas pada Ny. F dengan menggunakan pendekatan
manajemen kebidanan sesuai dengan teori menurut metode varney. Metode: observasiol
deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Subyek: Menggunakan ibu hamil normal Ny.F
mulai usia kehamilan 31 minggu pada bulan Maret 2021 di PMB Tutik Nur Hidayati
sukodono kemudian diikuti sampai ibu bersalin dan ibu nifas sampai dengan bulan Juni
2021. Hasil: Saat kehamilan Ny.F tidak ada masalah dalam kehamilannya yaknimasih
merasakan pusing. Proses bersalin lancar dan spontan.BBL normal tidak ditemukan
komplikasi.Nifas normal dan Ny.F ingin menggunakan Alat kontrasespsi jenis suntik 3 bulan.Hasil: Selama memberikan asuhan kebidanan komprehensif tidak ditemukan kesenjangan
apapun antara teori dan praktik

Item Type: Thesis (Other)
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Kebidanan > KTI
Depositing User: Unnamed user with email eprints@ukh.ac.id
Date Deposited: 05 Jan 2022 05:14
Last Modified: 05 Jan 2022 05:18
URI: http://eprints.ukh.ac.id/id/eprint/2569

Actions (login required)

View Item View Item