ASUHAN KEP[ERAWATAN PADA PASIEN POST OPERASI APPENDIKTOMI NYERI AKUT DENGAN INTERVENSI TEKNIK RELAKSASI GENGGAM JARI

ZULFA NUR AINI, ZULFA (2023) ASUHAN KEP[ERAWATAN PADA PASIEN POST OPERASI APPENDIKTOMI NYERI AKUT DENGAN INTERVENSI TEKNIK RELAKSASI GENGGAM JARI. Other thesis, Universitas Kusuma Husada Surakarta.

[img] Text
NASKAH PUBLIKASI_ZULFANA.pdf

Download (370kB)

Abstract

Program Studi Keperawatan Program Diploma Tiga
Fakultas Ilmu Kesehatan
Universitas Kusuma Husada Surakarta
2023

ASUHAN KEPERAWATAN PADA PASIEN POST OPERASI APPENDIKTOMI : NYERI AKUT DENGAN INTERVENSI TEKNIK RELAKSASI GENGGAM JARI

Zulfa Nur Aini1, Endang Zulaicha Susilaningsih2
1Mahasiswa Program Studi Keperawatan Program Diploma Tiga Universitas Kusuma Husada Surakarta
2Dosen Program Studi Keperawatan Program Diploma Tiga Universitas Kusuma Husada Surakarta
*Email penulis zulfanur2610@gmail.com

ABSTRAK
Appendiktomi merupakan suatu tindakan pembukaan dibagian perut untuk mengeluarkan usus buntu yang sudah mengalami peradangan. Post operasi appendiktomi akan menimbulkan nyeri akibat luka operasi. Salah satu terapi non farmakologi yang dapat mengurangi nyeri yaitu teknik relaksasi genggam jari. Teknik relaksasi genggam jari dapat mengurangi ketegangan fisik dan emosi yang akan membuat tubuh menjadi rileks.Tujuan studi kasus ini adalah untuk mengetahui gambaran pelaksanaan asuhan keperawatan pada pasien post operasi appendiktomi dengan masalah nyeri akut. Subjek dalam kasus ini adalah satu pasien post operasi appendiktomi pada hari pertama dengan masalah keperawatan nyeri akut.
Jenis penelitian ini adalah deskriptif dengan menggunakan metode pendekatan studi kasus. Pengukuran nyeri menggunakan VDS (Verbal Descriptor Scale). Tindakan keperawatan berupa intervensi teknik relaksasi genggam jari dilakukan 3 hari, setiap hari 2x dengan waktu 3-5 menit, studi kasus ini terdapat penurunan nyeri pada pasien post operasi appendiktomi hari ke 1. Sebelum dilakukan tindakan teknik relaksasi genggam jari didapatkan skor 6 (nyeri sedang) dan setelah dilakukan teknik relaksasi genggam jari menjadi skor 2 (nyeri ringan). Rekomendasi tindakan intervensi teknik relaksasi genggam jari efektif dilakukan pada pasien post operasi appendiktomi dengan masalah keperawatan nyeri akut.

Kata kunci: Teknik relaksasi genggam jari, nyeri post appendiktomi
Referensi : 38 (2016- 2021)

Item Type: Thesis (Other)
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Keperawatan > KTI
Depositing User: Univ Kusuma Husada
Date Deposited: 29 Aug 2023 03:36
Last Modified: 29 Aug 2023 03:36
URI: http://eprints.ukh.ac.id/id/eprint/4476

Actions (login required)

View Item View Item