Asuhan Kebidanan Komprehensif pada Ny.O di UPTD Puskesmas Colomadu I Wilayah Kerja Dinas Kesehatan Kabupaten Karanganyar Jawa Tengah

Ika Wisdayanti, Ika (2021) Asuhan Kebidanan Komprehensif pada Ny.O di UPTD Puskesmas Colomadu I Wilayah Kerja Dinas Kesehatan Kabupaten Karanganyar Jawa Tengah. Other thesis, Universitas Kusuma Husada Surakarta.

[img] Text
NASPUB IKA WISDA.pdf - Published Version

Download (129kB)

Abstract

Latar belakang: Organisasi Kesehatan Dunia atau World Health Organization (WHO) menunjukkan bahwa sekitar 830 meninggal setiap hari akibat komplikasi kehamilan dan persalinan, 99% di antaranya terjadi di negara berkembang. Di negara berkembang angka kematian ibu mencapai 239 per 100.000 kelahiran hidup pada tahun 2015, sedangkan di negara maju hanya mencapai 12 per 100.000 kelahiran hidup. (WHO, 2018). Angka Kematian Ibu (AKI) di Indonesia turun dari 4.999 pada tahun 2015 menjadi 4.912 pada tahun 2016, dan 1.712 pada tahun 2017. Angka Kematian Bayi (AKB) juga turun dari 33.278 pada tahun 2015 menjadi 32.007 pada tahun 2016 dan pada tahun 2017 menjadi 1.0294 kasus (Kemenkes RI, 2017). Dengan tingginya angka kematian ibu dan bayi akibat komplikasi kehamilan, persalinan, persalinan dan neonatal, maka upaya yang dapat dilakukan adalah melalui Continuity Of Care (COC) yang ditujukan untuk meningkatkan kualitas pelayanan yang memerlukan kontak terus menerus dengan pasien dan tenaga medis. Tujuan: Untuk memberikan asuhan kebidanan secara komprehensif pada ibu hamil, bersalin, nifas, bayi baru lahir dan keluarga berencana pada Ny.O dengan menggunakan pendekatan manajemen kebidanan sesuai dengan teori menurut Varney. Metode: Observasional deskriptif dengan pendekatan studi kasus. Subyek: Yang digunakan adalah ibu hamil normal Ny.O mulai usia kehamilan 37 minggu pada bulan April tahun 2021 di UPTD Puskesmas Colomadu I Kabupaten Karanganyar kemudian diikuti sampai ibu bersalin dan nifas sampai dengan bulan Mei tahun 2021. Hasil: Saat kehamilan Ny.O tidak ada masalah dalam kehamilannya. Proses bersalin lancar dan spontan. BBL normal tidak ditemukan komplikasi. Nifas involusi uteri normal dan Ny.O menggunakan KB Kondom. Kesimpulan: Selama memberikan Asuhan kebidanan komprehensif tidak ditemukan adanya kesenjangan antara teori dan praktik.

Kata Kunci: Asuhan Kebidanan, Komprehensif

Item Type: Thesis (Other)
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Kebidanan > KTI
Depositing User: Unnamed user with email eprints@ukh.ac.id
Date Deposited: 14 Nov 2021 02:29
Last Modified: 14 Nov 2021 02:29
URI: http://eprints.ukh.ac.id/id/eprint/2234

Actions (login required)

View Item View Item