HUBUNGAN KECANDUAN GAME ONLINE DENGAN PERILAKU AGRESIF PADA SISWA SMA AL-ISLAM 1 SURAKARTA

Putma Nur Hayyi Adia, Putma (2022) HUBUNGAN KECANDUAN GAME ONLINE DENGAN PERILAKU AGRESIF PADA SISWA SMA AL-ISLAM 1 SURAKARTA. Other thesis, Universitas Kusuma Husada Surakarta.

[img] Text
naspub putma.pdf

Download (239kB)

Abstract

Faktor media online sangat berpengaruh pada individu karena dapat dengan mudah diakses. Salah satu media online yang saat ini sedang digemari remaja adalah game online. Game online dapat menimbulkan perilaku agresif, baik perilaku agresif fisik dan perilaku agresif verbal. Perilaku agresif adalah perilaku yang bertujuan untuk menyakiti orang lain, untuk mengekspresikan perasaan negatifnya seperti permusuhan untuk mencapai tujuan yang diinginkan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan kecanduan game online dengan perilaku agresif pada siswa SMA Al - Islam 1 Surakarta.
Metode penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif dengan rancangan deskriptif kuantitatif,korelasi desain cross sectional dengan teknik sampel proportionate startified random sampling dalam jumlah sampel 91 responden. Instrumen yang digunakan berupa kuesioner game online dan kuesioner perilaku agresif.
Hasil penelitian berdasarkan usia responden yaitu berada dalam rentan usia 15-18 tahun, rata-rata usia 16.50 tahun dengan SD 0.58, jenis kelamin responden didominasi oleh laki-laki 48 responden (52.7%), skor nilai kecanduan game online pada siswa SMA Al - Islam 1 Surakarta berada pada rentan skor 34-80, untuk rata-rata skor 68.41 dengan SD 11.90, sedangan skor perilaku agresif pada siswa berada pada rentan skor 18-50, untuk rata-rata skor adalah 36.48 dengan SD 9.33. Dari hasil analisis hubungan dengan menggunakan uji korelasi Kendall's tau didapatkan nilai p-value sebesar 0.000 (p-value < 0.05) sehingga dapat disimpulkan bahwa ada hubungan antara kecanduan game online dengan perilaku agresif pada siswa SMA Al-Islam 1 Surakarta.

Kata Kunci : game online, perilaku agresif
Daftar Pustaka : 34 (209-2022)

Item Type: Thesis (Other)
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Sarjana Keperawatan > Skripsi
Depositing User: Unnamed user with email eprints@ukh.ac.id
Date Deposited: 10 Aug 2022 02:42
Last Modified: 10 Aug 2022 02:44
URI: http://eprints.ukh.ac.id/id/eprint/3067

Actions (login required)

View Item View Item