GAMBARAN TINGKAT STRES TENTANG LIMA HARI SEKOLAH PADA ANAK USIA REMAJA DI SMP NEGERI 02 KEBAKKRAMAT

Cintia Damayanti Hermawan Putri, Cintia (2023) GAMBARAN TINGKAT STRES TENTANG LIMA HARI SEKOLAH PADA ANAK USIA REMAJA DI SMP NEGERI 02 KEBAKKRAMAT. Other thesis, Universitas Kusuma Husada Surakarta.

[img] Text
Naskah Publikasi_Cintia Damayanti S19012.pdf - Published Version

Download (234kB)
[img] Text
Naskah Publikasi_Cintia Damayanti S19012.pdf

Download (234kB)
[img] Text
Naskah Publikasi_Cintia Damayanti S19012.pdf

Download (234kB)

Abstract

Peningkatan mutu pendidikan salah satunya dengan pembaharuan kurikulum yang dibuat oleh Kementrian Pendidikan dan Kebudayaan yang diterbitkan Peraturan Nomor 23 Tahun 2017 tentang Hari Sekolah yaitu full day school (FHS) dengan berlangsungnya sekolah pada hari Senin sampai Jumat yang biasa disebut dengan Lima Hari Sekolah (LHS). Tujuan penelitian ini untuk mengetahui karakteristrik responden dan gambaran tingkat stres tentang lima hari sekolah pada anak usia remaja di SMP Negeri 02 Kebakkramat. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif observasional dengan pendekatan deskriptif kuesioner. Populasi penelitian ini adalah siswa/siswi SMP Negeri 02 Kebakkramat kelas 7,8,9 tahun ajaran 2022/2023 sebanyak 671 siswa. Hasil perhitungan sampel didapatkan 87 responden. Pengambilan sampel menggunakan teknik cluster sampling. Instrument penelitian menggunakan kuesioner tingkat stres. Hasil penelitian karakteristrik responden adalah sebagian besar berusia remaja awal di rentang usia 14-16 tahun sebanyak 54 responden (62,1%), jenis kelamin sebagian besar perempuan sebanyak 46 responden (52,9%) Gambaran tingkat stres tentang lima hari sekolah pada usia remaja di SMP Negeri 02 Kebakkramat sebagian besar memiliki tingkat stres ringan dengan jumlah sebanyak 54 responden (62,1%), tingkat stress sedang 31 responden (35,6%) dan tingkat stress berat dengan 2 responden (2,3%). Kesimpulan dalam penelitian ini adalah tingkat stres siswa didominasi oleh kategori tingkat stres ringan.

Kata kunci : Lima Hari Sekolah, Siswa SMP, Tingkat Stres
Daftar Pustaka : 39 (2014-2023)

Item Type: Thesis (Other)
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Sarjana Keperawatan > Skripsi
Depositing User: Univ Kusuma Husada
Date Deposited: 13 Jul 2023 03:13
Last Modified: 13 Jul 2023 05:07
URI: http://eprints.ukh.ac.id/id/eprint/4218

Actions (login required)

View Item View Item