ASUHAN KEPERAWATAN ANAK DIARE : KECEMASAN DENGAN INTERVENSI TERAPI BERMAIN PUZZLE DI RSUD UNGARAN SEMARANG

Arul Gafa, Arul (2023) ASUHAN KEPERAWATAN ANAK DIARE : KECEMASAN DENGAN INTERVENSI TERAPI BERMAIN PUZZLE DI RSUD UNGARAN SEMARANG. Other thesis, UNIVERSITAS KUSUMA HUSADA SURAKARTA.

[img] Text
NASKAH PUBLIKASI_ARUL GAFA_P20067.pdf - Published Version

Download (756kB)

Abstract

ABSTRAK
Diare adalah kondisi dimana seseorang mengalami buang air besar dengan
frekuensi sebanyak 3 kali dalam sehari atau lebih dengan konsistensi tinja yang
berbentuk cair. Studi kasus ini anak mengalami kecemasan hospitalisasi, untuk
mengatasi kecemasan yang anak alami maka dilakukan terapi bermain puzzle.
Tujuan studi kasus ini adalah untuk mengetahui gambaran asuhan keperawatan
anak diare dengan masalah kecemasan hospitalisasi di ruang amarillys RSUD dr.
Gondo Suwarno Ungaran. Responden dari studi kasus ini adalah satu anak usia 3
tahun dengan diagnosa medis diare dengan masalah keperawatan kecemasan.
Jenis penelitian ini adalah metodelogi penelitian dalam bentuk studi kasus.
Pengukuran kecemasan anak menggunakan SCAS (Spance Children's Anxiety
Scale). Tindakan keperawatan berupa intervensi terapi bermain puzzle yang
dilakukan 3 kali 3 hari selama 20 menit. Hasil studi kasus ini didapatkan
penurunan skor kecemasan pada anak. Sebelum dilakukan tindakan terapi bermain
puzzle didapatkan skor 55 (kecemasan sedang) dan setelah dilakukan terapi
bermain puzzle yang ke tiga didapatkan skor 22 (kecemasan ringan).
Rekomendasi teknik terapi bermain puzzle sangat efektif dilakukan pada anak usia
pra sekolah dengan masalah keperawatan kecemasan hospitalisasi.
Kata Kunci : Diare, kecemasan, terapi bermain puzzle, anak usia pra sekolah

Item Type: Thesis (Other)
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > D3 Keperawatan > KTI
Depositing User: Univ Kusuma Husada
Date Deposited: 29 Aug 2023 04:06
Last Modified: 29 Aug 2023 04:07
URI: http://eprints.ukh.ac.id/id/eprint/4490

Actions (login required)

View Item View Item