Annas Khoiriah, Annas (2020) FAKTOR-FAKTOR YANG BERHUBUNGAN DENGAN KEJADIAN HIPERTENSI DI WILAYAH KERJA PUSKESMAS MOJOLABAN. Other thesis, Universitas Kusuma Husada Surakarta.
Text
ST221004_ANNAS KHOIRIAH_NASKAH PUBLIKASI.pdf Download (245kB) |
Abstract
Hipertensi sering dianggap hal sepele oleh masyarakat dan masih menjadi masalah
utama di Indonesia bahkan di dunia, karena kondisi ini sangat sering dijumpai pada
pelayanan kesehatan primer. Hipertensi primer pada umumnya merupakan keadaan dimana
tekanan darah mengalami peningkatan tanpa diketahui jelas penyebabnya. Hipertensi
primer sendiri disebabkan oleh beberapa faktor yaitu faktor yang tidak dapat diubah dan
faktor yang dapat diubah. Maka dari itu penelitian ini bertujuan untuk mengetahui faktorfaktor yang mempengaruhi kejadian hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Mojolaban
Sukoharjo.
Penelitian ini menggunakan desain penelitian observasional analitik dengan metode
retrospektif. Dengan jumlah sampel 252 data pasien hipertensi primer pada bulan JanuariApril 2023 yang dipilih dengan teknik purposive sampling, instrumen pengumpulan data
menggunakan lembar checklist observasional dengan data yang diambil umur, jenis
kelamin, pendidikan, pekerjaan, jenis jaminan kesehatan, dan tekanan darah. Analisis
statistik yang digunakan uji korelasi Pearson Chi-Square dan uji regresi logistik berganda.
Hasil uji regresi logistik, variabel yang berpengaruh dengan kejadian hipertensi di
Puskesmas Mojolaban adalah jenis kelamin dengan p-value 0,001 (Exp(B) = 2,542; 95%
CI = 1,436-4,500), jaminan kesehatan dengan p-value 0,002 (Exp(B) = 0,578; 95% CI =
0,405-0,823), dan umur dengan p-value 0,000 (Exp(B) = 0,332; 95% CI = 0,184-0,599).
Variabel yang menjadi faktor risiko hipertensi di wilayah kerja Puskesmas Mojolaban
Sukoharjo adalah jenis kelamin, jaminan kesehatan, dan umur. Sedangkan variabel yang
tidak ada hubungannya dengan hipertensi adalah pendidikan dan pekerjaan.
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Divisions: | Fakultas Ilmu Kesehatan > Sarjana Keperawatan > Skripsi |
Depositing User: | Univ Kusuma Husada |
Date Deposited: | 02 Apr 2024 06:56 |
Last Modified: | 02 Apr 2024 06:56 |
URI: | http://eprints.ukh.ac.id/id/eprint/6207 |
Actions (login required)
View Item |