PENGARUH MEDIA ANIMASI TERHADAP PENCEGAHAN SCABIES PADA SANTRI MTsT DI YAYASAN PONDOK PESANTREN TERPADU AL HIKAM BANYUDONO

Amelia Fransiskawati, Amel (2024) PENGARUH MEDIA ANIMASI TERHADAP PENCEGAHAN SCABIES PADA SANTRI MTsT DI YAYASAN PONDOK PESANTREN TERPADU AL HIKAM BANYUDONO. Other thesis, Universitas Kusuma Husada Surakarta.

[img] Text
Artikel ilmiah Amelia .pdf

Download (361kB)

Abstract

PROGRAM STUDI KEPPERAWATAN PROGRAM SARJANA
FAKULTAS ILMU KESEHATAN
UNIVERSITAS KUSUMA HUSADA SURAAKARTA
2024

PENGARUH MEDIA ANIMASI TERHADAP PENCEGAHAN SCABIES PADA SANTRI MTsT DI YAYASAN PONDOK PESANTREN TERPADU AL HIKAM BANYUDONO
Amelia Fransiskawati¹, Gatot Suparmanto²
¹Mahasiswa Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Kusuma Husada Surakarta
²Dosen Fakultas Ilmu Kesehatan Universitas Kusuma Husada Surakarta
Email Penulis¹ : ameliafransiskawati02@gmail.com

ABSTRAK

Salah satu masalah kesehatan yang sering dijumpai dipondok pesantren adalah penyakit scabies. Beberapa permasalahan kesehatan yang ditemukan antara lain kurangnya pemahaman tentang pencegahan scabies. Salah satu hal yang dapat dilakukan untuk mengetahui pencegahan scabies adalah edukasi mmenggunakan media animasi. Media animasi merupakan media yang bergerak dan dinamis, dapat dilihat dan didengar, mudah dipahami dan penyampaiannya melalui alat bantu elektronika. Tujuan peneliti ini untuk mengetaahui pengaruh media animasi terhadap pencegahan scabies pada santri. Metode penelitian ini menggunakan one group pre-post test design. Teknik sampling menggunakan purposive sampling dengan jumlah 40 responden. Instrumen yang digunakan yaitu kuesioner pencegahan . Uji statistik menggunakan wilcoxon. Hasil penelitian ini terdapat pengeruah media animasi p = 0.000 atau p value ˂ 0.05 pada santri MTsT Yayasan Pondok Pesantren Terpadu AL HIKAM Banyudono. Kesimpulan penelitian ini Edukasi media animasi tentang scabies meningkatkan pemahaman cara pencegahan scabies pada santri, sehingga dapar disimpulkan bahwa media animasi berpengaruh terhadap pencegahan scabies pada santri MTsT di Yayasan Pondok Pesantren Terpadu AL HIKAM Banyudono.
Kata kunci : Media animasi, Scabies, Pencegahan

Item Type: Thesis (Other)
Depositing User: Univ Kusuma Husada
Date Deposited: 08 Jul 2024 03:51
Last Modified: 08 Jul 2024 03:51
URI: http://eprints.ukh.ac.id/id/eprint/6516

Actions (login required)

View Item View Item