PENERAPAN SLOW DEEP BREATHING MENURUNKAN TINGKAT FATIGUE PADA PASIEN CHRONIC KIDNEY DISEASE (CKD)YANG MENJALANI HEMODIALISA DI RS PKU ‘AISYIYAH BOYOLALI

Erika Nurmawati, Erika (2024) PENERAPAN SLOW DEEP BREATHING MENURUNKAN TINGKAT FATIGUE PADA PASIEN CHRONIC KIDNEY DISEASE (CKD)YANG MENJALANI HEMODIALISA DI RS PKU ‘AISYIYAH BOYOLALI. Other thesis, Universitas Kusuma Husada Surakarta.

[img] Text
NASPUB.pdf - Published Version

Download (374kB)

Abstract

ABSTRAK

Latar belakang Chronic Kidney Disease (CKD) adalah suatu proses patofisiologis dengan etiologi yang beragam, mengakibatkan penurunan fungsi ginjal yang irreversibel dan progresif dimana kemampuan tubuh gagal untuk mempertahankan metabolisme dan keseimbangan cairan dan elektrolit sehingga menyebabkan uremia. Menurut data World Health Organization (WHO) 2018, 1/10 penduduk dunia diidentikkan dengan penyakit ginjal kronis dan diperkirakan 1,7 juta kematian setiap tahun karena kerusakan ginjal akut. Pasien gagal ginjal dengan penurunan GFR dibawah 15% akan menjalani terapi hemodialisa, Hemodialisis masih menjadi terapi utama dalam penanganan gangguan ginjal kronik, namun memiliki dampak yang bervariasi, diantaranya komplikasi intradialisis, efek hemodialisis kronik berupa fatigue. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui penerapan slow deep breathing menurunkan tingkat fatigue pada pasien Cronic Kidney Disease (CKD) yang menjalani hemodialisa di RS PKU ‘Asyiyah Boyolali.
Skenario kasus Pasien Ny.L merupakan pasien gagal ginjal kronik yang menjalani hemodialisa ± 6 tahun. Pasien mengeluh kelelahan saat menjalani hemodialisa, merasa lesu. Hasil pengukuran tingkat fatigue (kelelahan) FACIT didapatkan hasil 29 dengan kategori sedang.
Pembahasan Pemberian intervensi slow deep breathing dilakukan selama 2 kali pertemuan. Hasil penerapan menunjukkan respon subjektif tingkat kelelahan berkurang. Hasil posttest FACIT didapatkan hasil 17 dengan kategori ringan. Penerapan slow deep breathing dapat menurunkan tingkat fatigue (kelelahan) saat hemodialisa, merilekskan tubuh, mengurangi ketegangan otot.
Kesimpulan Dalam penelitian ini terdapat pengaruh slow deep breathing terhadap fatigue (kelelahan) pada pasien Chronic Kidney Disease (CKD) yang menjalani hemodialisa.

Kata kunci : Chronic Kidney Disease (CKD), fatigue, Slow deep breathing

Item Type: Thesis (Other)
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Profesi Ners > KIAN
Depositing User: Univ Kusuma Husada
Date Deposited: 08 Jul 2024 11:41
Last Modified: 08 Jul 2024 11:41
URI: http://eprints.ukh.ac.id/id/eprint/6518

Actions (login required)

View Item View Item