Terapi Bermain Untuk Meningkatkan Ketangkasan Tangan Anak Cerebral Palsy Di Poli Ortopedi Pediatri RS Otopedi Prof. Dr. R. Soeharso Surakarta

Heru Kiswanto, Heru (2024) Terapi Bermain Untuk Meningkatkan Ketangkasan Tangan Anak Cerebral Palsy Di Poli Ortopedi Pediatri RS Otopedi Prof. Dr. R. Soeharso Surakarta. Other thesis, Universitas Kusuma Husada Surakarta.

[img] Text
Naskah Publikasi KIA-Heru.pdf

Download (309kB)

Abstract

Latar belakang : Cerebral palsy dapat menyebabkan terganggunya pertumbuhan dan perkembangan pada anak-anak yang meliputi gerakan motorik kasar, koordinasi motorik halus,gangguan bicara dan masalah hubungan sosial. Gangguan tersebut diantaranya adalah keterbatasan gerak dan kekakuan pada jari dan pergelangan tangan, dimana gangguan tersebut dapat distimulasi secara intensif dengan terapi bermain. Skenario Kasus : Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan ketangkasan tangan anak cerebral palsy diplegia dengan usia 12 tahun di poli pediatri Rumah Sakit Ortopedi Surakarta melalui pembelajaran terapi bermain puzzle, labirin dan menyusun balok. Strategi penelusuran bukti : Penelitian ini menggunakan desain studi kasus pada seorang anak cerebral palsy dengan cara di ukur ketangkasan tangannya sebelum dan sesudah pemberian terapi bermain. Pengukuran dilakukan menggunakan metode box and block test. Pembahasan : Ditemukan peningkatan ketangkasan tangan pada anak cerebral palsy yang memeperoleh terapi bermain : sebelum pemberian intervensi, anak cerebral palsy mampu memindah balok dari satu kotak ke kotak lain sejumlah 12 balok, setelah pemberian intervensi anak cerebral palsy mampu memindah 16 balok dalam waktu 1 menit. Kesimpulan : Dapat disimpulkan bahwa pemberian terapi bermain dapat meningkatkan ketangkasan tangan pada anak cerebral palsy.

Item Type: Thesis (Other)
Divisions: Fakultas Ilmu Kesehatan > Profesi Ners > KIAN
Depositing User: Univ Kusuma Husada
Date Deposited: 11 Jul 2024 05:42
Last Modified: 16 Jul 2024 04:35
URI: http://eprints.ukh.ac.id/id/eprint/6571

Actions (login required)

View Item View Item