ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA PADA TAHAP PERKEMBANGAN KELUARGA DEWASA

TRI NINAWANTI, tri (2019) ASUHAN KEPERAWATAN KELUARGA PADA TAHAP PERKEMBANGAN KELUARGA DEWASA. Diploma thesis, STIKes Kusuma Husada Surakarta.

[img] Text
NASKAH PUBLIKASI.pdf - Published Version

Download (210kB)

Abstract

Tahap perkembangan keluarga dewasa dimulai pada saat anak pertama meninggalkan rumah dan berakhir pada saat anak terakhir meninggalkan rumah. Lamanya tahapan ini tergantung dari jumlah anak dalam keluarga atau jika anak yang belum berkeluarga dan tetap tinggal bersama orang tuanya, Kasus yang terjadi pada tahap perkembangan keluarga dewasa ini adalah keluarga dewasa yang menderita diabetes mellitus. Tujuan utama tahap ini adalah mengorganisasi kembali keluarga untuk tetap berperan dalam melepas anak untuk hidup sendirian. Keluarga mempersiapkan anak tertuanya untuk berkeluarga dan membantu anak terakhir untuk lebih mandiri. Salah satu perhatian pelayanan kesehatan untuk memenuhi tugas perkembangan masalah kesehatan adalah pengaruh pendidikan kesehatan senam kaki. Studi kasus ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan memberikan asuhan keperawatan keluarga pada tahap perkembangan keluarga dewasa tentang senam kaki diabetik. Penulis menggunakan metode studi kasus dan pengambilan sampel yang digunakan yaitu keluarga pada tahap perkembangan keluarga dewasa di Wilayah Kerja Puskesmas Gondangrejo Kabupaten Karanganyar.
Hasil pengelolaan asuhan keperawatan menunjukkan bahwa peningkatan pengetahuan keluarga meningkat ditandai adanya peningkatan nilai observasi pre test 3 dan post tes11. Intervensi yang diberikan untuk meningkatkan pengetahuan dengan media video senam kaki diabetik. Pendidikan kesehatan dengan menggunakan media video efektif untuk meningkatkan pengetahuan keluarga pada tahap perkembangan keluarga dewasa.
Kata Kunci : Tahap perkembangan keluarga dewasa, asuhan keperawatan keluar

Item Type: Thesis (Diploma)
Subjects: Keperawatan > Keperawatan Anak
Depositing User: Users 1 not found.
Date Deposited: 04 Jan 2020 02:43
Last Modified: 04 Jan 2020 02:43
URI: http://eprints.ukh.ac.id/id/eprint/66

Actions (login required)

View Item View Item