Hartuti, Hartuti (2020) PENGARUH PEMBERIAN INFORMASI MELALUI AUDIO VISUAL TERHADAP TINGKAT KECEMASAN PASIEN PRE OPERASI LAMINEKTOMI DI RUMAH SAKIT ORTOPEDI PROF. DR.R. SOEHARSO SURAKARTA. Other thesis, STIKES KUSUMA HUSADA SURAKARTA.
Text
NASKAH PUBLIKASI.pdf - Published Version Download (429kB) |
Abstract
Laminektomi merupakan tindakan dekompresi bedah yang dilakukan pada penjempitan tulang belakang atau lumbar spinal stenosis. Pembedahan dapat mengakibatkan trauma fisik maupun psikologis bagi individu salah satunya kecemasan. Audio visual merupakan media penyampaian informasi yang mencakup indera penglihatan dan pendengaran. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui pengaruh pemberian informasi melalui audio visual terhadap tingkat kecemasan pasien pre operasi laminektomi di RSO. Prof. Dr. R. Soeharso Surakarta.
Metode penelitian ini menggunakan quasi eksperimen dengan rancangan komparatif pre dan post test without control, tehnik pengambilan sampel dengan insidentil sampling, uji statistik penelitian ini non parametrik berpasangan, data bersifat kategorik (ordinal) menggunakan Uji Wilcoxon dengan derajat kepercayaan 95%, sedang pengukuran kecemasan menggunakan kuesioner Hamilton Anxiety Rating Scale (HARS).
Hasil penelitian menunjukkan bahwa prevalensi pasien yang dilakukan laminektomi 62% laki-laki, 24% berumur lansia akhir (56-65 tahun), 56% tingkat pendidikan SMA, dan 84% belum mempunyai pengalaman operasi laminektomi. Tingkat kecemasan sebelum pemberian informasi melalui audio visual sebagian besar kategori sedang sebesar 68% dan setelah pemberian informasi melalui audio visual menjadi cemas ringan sebesar 82%. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa ada pengaruh pemberian informasi melalui audio visual terhadap tingkat kecemasan pasien pre operasi laminektomi yang dibuktikan nilai p= 0.00 (0.00<0.005).
Disarankan bagi tenaga kesehatan khususnya perawat serta profesi kesehatan lainnya untuk lebih mengkaji dan menangani masalah yang dihadapi pasien sehingga dapat mengurangi kecemasan sebelum dilakukan operasi.
Kata Kunci: Kecemasan, Audio Visual, Laminektomi
Daftar Pustaka: 64 (2008-2019)
Item Type: | Thesis (Other) |
---|---|
Subjects: | Keperawatan > Keperawatan Anak |
Depositing User: | Users 1 not found. |
Date Deposited: | 07 Feb 2020 02:51 |
Last Modified: | 07 Feb 2020 02:51 |
URI: | http://eprints.ukh.ac.id/id/eprint/77 |
Actions (login required)
View Item |